Rabu, 20 Maret 2013

Ringkasan Kotbah GMS Balikpapan, 10 Maret 2013


RINGKASAN KOTBAH IBADAH RAYA PAGI, 10 MARET 2013
WORDS OF GOD BY PDT. IR. JAROT WIJANARKO

KEKASIHKU SETELAH PERNIKAHAN
Sebelum kita masuk pada poin-poin yang penting, mari kita bahas arti menikah. Sebenarnya apakah arti menikah ?????
Menikah adalah hidup bersama dalam jangka panjang.

Banyak orang setelah menikah berpikir bahwa mereka menikahi orang yang salah karena pernikahan mereka tidak mengalami kebahagiaan. Karena itu bagaimana agar pernikahan bahagia ???
1.      PENERIMAAN
Ø  Menerima pasangan apa adanya adalah kunci pernikahan yang bahagia. Supaya kita menerima pasangan kita apa adanya, maka kita harus mengerti bahwa rancangan Tuhan atas pria dan wanita itu berbeda (Kejadian 1:27). Bahan membuatnya saja berbeda, jadi segala sesuatunya jelas berbeda. Karena itu kita harus mau menerima segala perbedaan pasangan kita apa adanya.
Ø  Menikah itu untuk MENJADI SATU, BUKAN MENJADI SAMA.
Ø  Pernikahan itu seperti sepasang sepatu. Ketika yang satu melangkah kedepan maka yang lain harus rela       berada dibelakang dan sebaliknya. Inipun sebuah perbedaan, namun membuatnya serasi.
Ø  Setiap pasangan pasti memiliki kelemahan dan kekuatan yang berbeda, inilah gunanya saling melengkapi.
            Saling melengkapi :
- Keunikan diri
- Minat, Bakat dan Talenta
- Do as a calling (lakukan sesuai panggilan kita)
- Do with a joy (lakukan dengan sukacita)

2.      BERBUAT BAIK
Ø  Berbuat baik pada pasangan harus dikembangkan dan dipupuk setelah menikah karena kebaikan hati menumbuhkan cinta (Efesus 2:10).
Ø  Ingat hal yang baik-baik tentang pasangan kita. Ini adalah resep mempertahankan cinta dalam pernikahan.

3.      SALING MEMUJI
Cinta dalam pernikahan harus dibangkitkan dengan saling memuji pasangan kita. Misalnya ketika pasangan kita potong rambut atau mengenakan baju baru, kita harus memberikan pujian dan komentar yang positif.

4.      SENTUHAN
Sentuhan dalam pernikahan berperan besar untuk merawat dan mempertahankan cinta.

5.      BERCUMBU-CUMBUAN
Bercanda dengan mesra (Kejadian 26:8)
-          Kembangkan sikap humor
-          Bercandalah
-          Rumah sukacita

6.      SANGAT AKRAB
-          Kesetaraan
-          Kebersamaan
-          Keterbukaan

Kiranya poin-poin diatas memberkati kita semua. Amin.
GOD LOVES YOU ALL. (Tety Yulanda)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar